Dosen Prodi Bisnis Digital ITK dalam Workshop Digital Marketing Inkubator Bisnis Teknologi ITK

Pembicara - 30 Desember 2021 - 12:00 AM

Digital marketing atau pemasaran digital merupakan suatu keniscayaan saat ini. Perkembangan IT dan perubahan preferensi konsumen turut mendorong organisasi bisnis untuk dapat terus relate dan menerapkan metode-metode pemasaran terkini yang efektif. Sebagai salah satu bentuk kontribusi Program Studi Bisnis Digital pada pengembangan bisnis di Kawasan Kalimantan Timur, Sabtu, 9 Oktober 2021 dosen Bisnis Digital ITK Bapak Agung Prabowo menjadi salah satu narasumber dalam Workshop Digital Marketing yang diadakan oleh Inkubator Bisnis Teknologi ITK.

Pada kesempatan ini beliau menyampaikan bahwa digital marketing tidak hanya sekedar menerapkan startegi marketing pada media digital saja, namun juga penting untuk mengetahui secara holistik terkait pemanfaatan media digital pada seluruh aspek pemasaran, mulai dari penentuan STP, analisis SWOT, analisa perilaku konsumen, pemilihan media, dan lain sebagainya. Selanjutnya turut dipaparkan terkait global trend, isu nasional, hingga local insight pemasaran digital yang ada pada wilayah Kalimantan Timur. Penyusunan strategi pemasaran digital juga dapat dimulai dengan melakukan analisa STP (Segmenting, Targeting, and Positioning) agar strategi dan taktik pemasaran yang dijalankan sesuai dengan sasaran dan tujuannya.    

Materi kedua pada workshop kali ini disampaikan oleh pakar Digital Marketing dari Lembaga Pelatihan Kerja Budiman, Bapak Riyanto, M.Pd. Beliau menyampaikan materi terkait pembuatan konten pemasaran mulai dari teknik copywriting, penyusunan rencana (draft) pembuatan iklan, hingga teknis dan praktik pembuatan website. Selanjutnya untuk materi Social Media Marketing disampaikan oleh Ibu Diniar M Kurniawati. Beliau merupakan Manajer IBT dan Management Board SMART PROJECT ITK. Dalam paparannya beliau menyampaikan bahwa penggunaan media sosial dalam strategi pemasaran harus disesuiakan dengan target audience atau target pasar yang hendak dituju. Selain itu beliau juga turut menyampaikan berbagai strategi yang dapat dilakukan pada masing-masing jenis media sosial, hingga pemanfaatan email marketing (campaign and feedback email).

 

 

 

 

 

 

 

Penugasan kepada seluruh peserta diberikan pada akhir acara. Penugasan ini berfungsi sebagai indikator keberhasilan workshop dan syarat mendapatkan sertifikat workshop digital marketing oleh IBT. Seluruh narasumber pada workshop kali ini telah tersertifikasi Digital Marketing oleh Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP). Selain itu seluruh materi yang disampaikan juga telah sesuai dengan materi pelatihan dan sertifikasi Digital Marketing oleh BNSP. Diharapkan dengan diadakannya workshop ini dapat menambah pengetahuan dan keterampilan seluruh peserta dalam menerapkan startegi pemasaran digital.